WahanaNews-Sumut | Bupati Toba Ir.Poltak Sitorus menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Toba mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas kegiatan Pesta Gondang Persatuan Naposo Bulung (PNB), Remaja Huria Kristen Indonesia (HKI) Resor Tintinan, Kecamatan Silaen,Toba, Minggu (24/4/2022).
Menurut Bupati Poltak Sitorus, Pemkab Toba mendukung niat para remaja, yang melalui pesta ini akan menggalang dana untuk Panti Asuhan Sarfat di Pematang Siantar.
Baca Juga:
Kebakaran Tujuh Rumah di Parapat bermula dari lantai dua rumah makan ayam geprek
Bupati mengatakan saat ini Pemkab Toba mempunyai program peningkatan mutu sumber daya manusia (SDM) unggul untuk pelajar lulusan SMP, supaya masuk SMA unggulan di Toba yaitu SMA Del atau SMA Tunas Bangsa (TB), kalau mereka masuk unggulan maka berpotensl masuk Perguruan Tinggi (PT) favorit di Indonesia.
Jajaran Pemkab Toba dan para Jemaat HKI,disebutkan saat ini ada 3 orang pelajar SMP dari Kecamatan Silaen yang diterima di SMA unggulan tersebut ada juga program Kelas Akselerasi, dimana pelajar kelas 5 SD saat ini nanti akan menempuh pendidikan hanya selama 1 tahun SMP dan 1 tahun juga di SMA.Selanjutnya kuliah ke PT.
Untuk menghibur tamu, PNB/Remaja mempertunjukkan Permainan Tradisional Lomba Margala Kembali Digalakkan di Toba "Ho Do Na Hupillit". [rum]