WahanaNews.co | Korem
051/Wkt - Danrem 051/Wkt, Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha bagikan bingkisan
Lebaran kepada seluruh anggota, baik prajurit maupun PNS di Lapangan Apel
Makorem 051/Wkt di Jalan Niaga Raya Kav. 1 Jababeka, Cikarang, Kabupaten
Bekasi, Senin (10/5/2021).
Karena masih dalam situasi pandemi, penyerahan bingkisan
dari Pangdam Jaya, Danrem 051/Wkt dan koperasi Wijayakarta itu dilaksanakan
secara simbolis kepada perwakilan Bintara, Tamtama, serta PNS Korem 051/Wkt.
Baca Juga:
Bingkisan Lebaran Pegawai Pemkot Tangerang Disalurkan sebagai Bantuan Sosial ke Panti Asuhan
Danrem 051/Wkt Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha mengimbau
dan mengajak seluruh prajurit dan PNS Korem 051/Wkt dapat menyambut hari raya
Idul Fitri tahun ini secara sederhana untuk keamanan dan keselamatan dan tidak
mudik.
"Mari kita sama sama dukung program pemerintah, kita
selaku prajurit dan PNS harus saling mengingatkan. Anggota dilarang mudik untuk
mengantisipasi penularan Covid-19 dan ini sudah merupakan perintah dari
pimpinan yang harus dilaksanakan," tutup Sidharta. (Tio)