WahanaNews-Sumut | Bimbingan Teknis (Bintek) Penyusunan SKP dan Penilaian Prestasi Kerja PNS Bagi Pejabat Pers dan PNS TNI AL dilingkungan Mako Lantamal I oleh Tim Bimtek P2K Mabesal di aula R.Mulyadi Lantamal I Belawan, Senin (27/09/21).
Kegiatan Bintek Personel berlangsung selama sehari yang diikuti sebanyak 30 Pegawai Negeri Sipil Mako Lantamal I Belawan diberikan oleh Tim Penilai Prestasi Kerja (P2K) Disminpersal Mabesal bapak Iwan Pribadi Pns Gol IV A Kasilit Nilai AK Sikat Subdispersip Disminpersal.
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
"Kegiatan ini dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan pandangan yang cukup mengenai aturan dan ketentuan yang berlaku di dalam kedinasan TNI AL seputar system penilaian terhadap personel TNI AL di Lingkungan kerja masing-masing, dimana seluruh materi tersebiut tentunya akan bermanfaat bagi seluruh personel Lantamal I," pungkas Kadisminpers Lantamal I Letkol Laut (KH) Julpan Siregar, S.Ag. dalam pembacaan amanat Danlantamal I pada acara Bimtek tersebut.
Selama dalam kegiatan Bintek berlangsung dilaksanakan penerapan protokoler Kesehatan Ketat dari Diskes Lantamal I. [rum]