WahanaNews-Sumut | Camat Puncak Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal M. Ridwan membagikan santunan kepada Anak Yatim /Piatu terhadap warga di 11 Desa yang ada di Kecamatan Puncak Sorik Marapi. Bantuan tersebut berasal dari Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mandailing Natal.
"Semoga Bantuan ini dapat bermanfaat buat anak-anak Yatim dan ini adalah sangat bermanfaat buat anak-anak kita. Di bulan penuh rahmat, barokah ini dapat memperhatikan anak-anak Yatim terutama di daerah Kami Kecamatan Puncak Sorik Marapi, kami sebagai Penyambung lidah Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal sangat berterima kasih pada Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal," kata M. Ridwan.
Baca Juga:
INALUM Gelar Simulasi Penanggulangan Keadaan Darurat, Pastikan Kesiapsiagaan Pegawai dan Keamanan Operasional
Ridwan menjelaskan, Kecamatan Puncak Sorik Marapi terdiri dari 11 Desa jumlah Anak Yatim/Piatu sebanyak 141 orang.
Terlihat anak-anak Yatim menyambut gembira atas pemberian santunan tersebut.
Camat Puncak Sorik Marapi juga berpesan kepada anak-anak Yatim supaya rajin-rajin belajar supaya kita sama-sama dapat berkah. [rum]
Baca Juga:
Diliputi Rasa Haru Polres Simalungun Rayakan Natal 2025"Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga"