WahanaNews-Sumut | Plt Camat Harian Harry Naibaho, SE, MM bersama staf melakukan kunjungan kerja ke SMPN 1 Harian, Rabu (19/1/2022) sekira pukul 08.00 WIB, langsung disambut baik oleh Kepala SMPN 1 Harian P. Rianto Naibaho, S.Pd bersama para tenaga guru pengajar dan juga para Siswa-Siswi.
Harry Naibaho, mengajak para guru terutama anak didik agar mengedukasi kebersihan lingkungan. "Lingkungan bersih, tentunya berguna untuk semua pihak karena dapat menciptakan kehidupan yang aman, bersih, sejuk dan sehat. Karena lingkungan yang bersih bisa terhindar dari penyakit yang disebabkan lingkungan yang tidak sehat," katanya saat meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMPN 1 Harian.
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
Kemudian, Harry Naibaho menginstruksikan para guru untuk menggerakkan para siswa menjaga kebersihan lingkungan sekolah. "Demi terciptanya kebersihan lingkungan, murid harus dibiasakan untuk turut menjaga kebersihan sekolah. Mereka bisa diberdayakan dengan cara dijadwalkan piket kebersihan sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai," ujarnya.
Sambungnya, menghimbau agar membiasakan anak tidak membuang sampah sembarangan dan pihak sekolah agar menyediakan tong sampah organik dan anorganik, agar anak terbiasa membuang sampah pada tempatnya.
"Jika kebiasaan ditanamkan kecil akan berdampak besar bagi kebersihan lingkungan sekolah dan sekitarnya," pungkasnya.
Baca Juga:
Jalur Parapat-Siantar longsor sat lantas simalungun lakukan pengamanan
Kepala SMPN 1 Harian P. Rianto Naibaho mengapresiasi atas Kunjungan kerja Plt Camat Harian Harry Naibaho yang telah mengedukasi tentang pentingnya kebersihan lingkungan kepada para guru dan terutama kepada anak didiknya," ujarnya. [rum]