WahanaNews.co I Puluhan kios dan beberapa rumah warga jalan Professor Muhammad Yamin, Kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi ludes terbakar dilalap api, penyebabnya sepele, hanya gara-gara bakar sampah, Sabtu (31/7/2021).
Baca Juga:
Saat Ibadah, Gereja Pentakosta Lau Mil Dairi Terbakar
Peristiwa kebakaran ini membuat Haryanto, salah satu korban menjadi cukup terpukul, pasalnya kiosyang digunakannya untuk berjualan ikan Cuwe ikut habis dilahap si jago merah.
Haryanto menuturkan bahwa kejadian tersebut berawal karenaada ulah warga yang membakar sampah.
Baca Juga:
Ruang Komputer dan 2 Kelas SMPN 1 Tigalingga Terbakar
Meskipun kiosnya ikut terbakar, Haryanto masih dapat bernafas lega, karena beberapa barang berhargaberhasil diselamatkan.
"Jika ditaksir kerugian berapa, saya belum tahu, tapi yang penting beberapa barang kami berhasil diselamatkan," ungkap Haryanto dilansir poskota.
Melihat peristiwa kebakaran tersebut, tim dari markas komando pemadam kebakaran Kota Bekasi langsung meluncur menuju lokasi kebakaran.
Menurut komandan regu, Rusdi (36) dari Mako Kota Bekasi, api tak hanya menghanguskan kios namun ada puluhan rumah warga juga yang ikut terbakar.
"Yang terbakar ada lapak pedagang ayam dan ikan serta lapak penjualbarang rongsok. Selain itu ada juga beberapa rumah warga yang mecapai 30 Kepala Keluarga (KK) ikut terbakar dalam kejadian ini," jelasRusdi.
Masih dengan Rusdi,kebakaran tersebut terjadi pada pukul setengah sembilan malam. Kejadian di picu karena ada warga yang sedang membakar sampah persis di dekat salah satu bangunan,sehingga api dengan cepat menjalar dan membesar.
Karena tiupan angin yang cukup kencang, api menjadi mudah menjalar ke kios - kios lainnya, hingga terjadinya kebakaran hebat.
"Kami mendapatkan laporan dari warga yang mengatakan terjadinya kebakaran dan berdasarkanketerangan warga tersebut kami mengetahui kronologisnya,"tambah Rusdi.
Untuk mengatasi kejadian tersebut, terdapat tiga unit mobil pemadam kebakaran dari Mako Kota Bekasi untuk unit pertama yang melakukan pemadaman.
Jika di total terdapat 29 unit pemadam kebakaran serta puluhan personil ikut membantu dalam pemadamanapi.
Rusdi menambahkan proses memadamkan api membutuhkan waktu hampir tiga setengah jam karena kobaran api yang telah membesar melahap kios dan rumah warga.
Akan tetapi masih belum dapat ditaksir berapa total kerugian akibat musibah yang dialami oleh warga. (JP)