Sedangkan mengenai lama tinggal dan pengeluaran wisatawan, beberapa dinas menyampaikan bahwa belum ada pendataan terkait hal dimaksud. "Kedepan, pihak dinas menyampaikan harapannya agar penghitungan statistika ini dapat dilakukan melalui aplikasi bersama," ujar Direktur Pemasaran Pariwisata, Wahyu Dito Galih Indharto, Jumat (28/1/2022).
Kunjungan yang dilaksanakan Badan Pelaksana Otorita Danau Toba melalui Direktorat Pemasaran Pariwisata disambut baik seluruh Dinas Pariwisata se-Kawasan Danau Toba. Mereka berharap agar BPODT dapat mendukung event-event yang diusulkan.
Baca Juga:
Kebakaran Tujuh Rumah di Parapat bermula dari lantai dua rumah makan ayam geprek
Diakhir pertemuannya, Direktur Pemasaran BPODT mengajak agar seluruh Dinas Pariwisata dan komunitas tetap adaptif, inovatif, dan kolaboratif untuk meningkatkan kunjungan wisata di setiap Kabupaten dengan tetap berpedoman kepada protokol kesehatan karena Pandemi Covid-19 belum berakhir. [rum]