WahanaNews-Sumut | Sekolah Dasar Negeri (SDN) 066052 Jalan Cucak Rawa I Prumnas Mandala, Kecamatan Medan Denai, melaksanakan vaksinasi terhadap siswa berusia 6-12 Tahun, Kamis (20/1/2022).
Hal ini dilakukan untuk mendukung program Pemerintah Kota (Pemko) Medan dalam pelaksanaan vaksinasi terhadap anak didik usia 6-12 Tahun.
Baca Juga:
Unggul Jauh, Bobby-Surya Kuasai Quick Count Pilkada Sumatera Utara
Tim Vaksinator dari Puskesmas Bromo yang hadir sebanyak 6 orang, jenis vaksin yang disuntikkan kepada siswa adalah vaksin dosis I dengan jenis Vaksin Sinovac.
Siswa yang di vaksin mulai kelas I sampai kelas VI SD, dengan jumlah anak murid yang mendaftar sebanyak 124 orang siswa dari jumlah siswa 250 orang.
Sebelum melaksanakan vaksin, terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan terhadap kondisi kesehatan para siswa.
Baca Juga:
Tanah Longsor di Padang Lawas, Satu Keluarga Tewas Akibat Hujan Deras
Usai menerima vaksin dosis I, nantinya anak murid kembali mendapatkan vaksin ke II pada tanggal (21/2/2022) dengan jenis vaksin yang sama.
Dengan di dampingi orang tua masing-masing, para anak murid tampak antusias dalam mengikuti vaksinasi dosis I di Sekolah Dasar Negeri 066052 tersebut. Setelah mendapatkan vaksin, para siswa diberikan bubur kacang hijau untuk menambah nutrisi pada siswa setelah menerima vaksinasi.
Salah seorang orang tua murid yang saat itu sedang mendampingi anaknya yang sedang melaksanakan vaksinasi mengatakan, vaksinasi ini untuk melindungi tubuh dari penyakit menular karena adanya antibodi tubuh pun dapat dengan mudah mengenali dan mencegah penyakit atau virus yang nantinya masuk dan menyerang tubuh.