"Vaksinasi ini baik untuk mencegah penyakit maupun virus yang nantinya masuk dan menyerang tubuh anak kita," ujar IR. Rumapea yang merupakan orang tua murid.
Sementara Kepala sekolah SDN 066052, Rosanny Tanjung, S.Pd mengatakan vaksinasi ini dilakukan untuk mendukung program Pemerintah Kota (Pemko) Medan dalam percepatan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak didik usia 6-12 Tahun dalam memerangi virus Corona (Covid-19).
Baca Juga:
Unggul Jauh, Bobby-Surya Kuasai Quick Count Pilkada Sumatera Utara
"Vaksinasi ini dilakukan untuk melindungi Imun tubuh sang anak, agar tidak mudah terserang penyakit maupun virus," ungkap Rosanny Tanjung disela-sela pelaksanaan vaksinasi di sekolah SDN 066052.
Selama proses pelaksanaan kegiatan penyuntikan vaksinasi Covid-19 tersebut tetap menjalankan protokol Kesehatan (Prokes) dan vaksinasi ini berlangsung tertib dan Kondusif. [rum]