Melalui kegiatan ini, para pelaku UMKM di Kabupaten Tapanuli Utara semangat berusaha dan memahami apa upaya yang telah diberikan pemerintah untuk mendukung UMKM karena UMKM merupakan penopang perekonomian.
Dikesempatan tersebut Pelaku UMKM yang hadir diberikan paparan oleh oleh Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Lamour Situmorang Mengenai Bela (Belanja Langsung ) Pengadaan yaitu program untuk mendukung Program UMK Go Digital melalui proses belanja langsung K/L/PD yang bernilai paling tinggi Rp 50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah) kepada UMK yang tergabung dalam Marketplace dan e-catalog.
Baca Juga:
Unggul Jauh, Bobby-Surya Kuasai Quick Count Pilkada Sumatera Utara
Adapun acara ramah tamah ini diikuti oleh para pelaku UMKM di Kabupaten Tapanuli Utara sebanyak 20 (dua puluh) orang masing-masing dari Kecamatan Tarutung, Siatas Barita, Sipoholon, Siborongborong, dan 5 (lima) orang masing-masing dari Kecamatan Adiankoting, Parmonangan, Pagaran, Muara, Pahae Julu, Pahae Jae, Simangumban, Purbatua, Sipahutar, Pangaribuan dan Garoga. [rum]