Talkshow yang turut disiarkan langsung oleh 53 Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) seluruh Indonesia itu membuat para pengunjung HPN berkerumun di depan stan pameran Pemkab Deli Serdang.
Selain itu, Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), H Edy Rahmayadi bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sumatera Utara, juga tak mau ketinggalan untuk berkunjung ke stan milik Pemkab Deli Serdang.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Perputaran Uang Capai Rp50 Miliar
Di sisi lain, perputaran uang selama HPN 2023 diperkirakan mencapai Rp50 milliar.
"HPN ini berdampak positif, selama enam hari berlangsung, diperkirakan ada perputaran uang Rp50 miliar. Ini berasal dari transaksi yang terjadi antara pengusaha di semua tingkatan dengan para pengunjung selama perhelatan HPN 2023 berlangsung," kata Basarin Yunus Tanjung.
Baca Juga:
Antisipasi Kecanduan Gadget di Kalangan Pelajar, Babinsa Turun ke Sekolah
Selain itu juga disampaikan, HPN 2023 yang dilaksanakan di Sumut ini merupakan pelaksanaan HPN yang terbesar dan terbaik sepanjang pelaksanaan HPN.
"Mulai dari persiapan hingga pelaksanaan puncak HPN yang dihadiri Bapak Presiden RI Joko Widodo hingga penutupan hari ini, kita mendapat pengakuan pengurus pusat maupun pengurus PWI provinsi, mendapat predikat HPN terbaik," jelasnya.
Untuk itu, dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi atas kesuksesan HPN 2023 ini. Terutama kepada insan pers, pemerintah Kabupaten/Kota hingga OPD Pemprov Sumut, pelaku UMKM, BUMN dan BUMD dan seluruh masyarakat Sumut.