SUMUT.WAHANANEWS.CO - Anggota DPR RI, Maruli Siahaan menyampaikan ucapan selamat Hari Paskah kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya umat Kristiani di daerah pemilihannya. Ia berharap perayaan Paskah tahun ini membawa sukacita, kedamaian, dan harapan baru bagi seluruh umat, Minggu (20/4/2025).
"Selamat Hari Paskah! Semoga kebangkitan Yesus Kristus membawa berkat dan penghiburan bagi kita semua," ujar Kombes Pol Maruli Siahaan dalam keterangan resminya. Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya momen Paskah sebagai pengingat akan nilai-nilai kasih, toleransi, dan persaudaraan.
Baca Juga:
Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi
Maruli mengajak seluruh umat Kristiani untuk mengimplementasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
"Mari kita jadikan semangat Paskah sebagai landasan untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, serta membangun hubungan yang harmonis antar sesama," imbuhnya.
Ucapan selamat Paskah dari Maruli Siahaan ini mendapat sambutan positif dari berbagai kalangan, khususnya umat Kristiani. Kepedulian dan komitmennya dalam memperjuangkan nilai-nilai toleransi dan kerukunan antar umat beragama diapresiasi sebagai wujud nyata dari kepemimpinan yang inklusif.
Baca Juga:
Kementerian PU Percepat Penyelesaian Pembangunan Jalan MORR III Tahap 4
[Redaktur : Dedi]