WahanaNews-Sumut | Atlet MMA Bripda Bona Lumban Tungkup yang merupakan personil Polres Samosir, berhasil menorehkan prestasi dalam memperebutkan sabuk juara Airlangga Hartarto Cup Championship, Sabtu ( 5/3/22) malam.
Putra asli Samosir ini bertanding dalam memperebutkan sabuk juara Airlangga Hartarto Cup Championship dan disiarkan langsung oleh stasiun televisi nasional TVRI Sport. Dalam pertandingan tersebut, Bona berhasil memenangkan pertandingan di ronde ke 3, dengan angka mutlak dan mengalahkan Stefano Gilbert Rumagit yang merupakan atlet asal Papua.
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
Sehari sebelum bertanding dalam sebuah video whatsapp, Bona Lumban Tungkup meminta agar ia didoakan dan dapat hasil yang baik serta meraih kemenangan cabang olahraga Kick Boxing.
Selai itu ia juga mohon dukungan dan doa dari Kapolda Sumut dan Kapolres Samosir sebagi pimpinannya serta rekan-rekannya dan masyarakat Sumut.
Usai meraih kemenangan Bona Lumba Tungkup menyampaikan ucapan terima kasih akan doanya, terutama kepada keluarga besar Polda Sumut, Polres Samosir.
Baca Juga:
Jalur Parapat-Siantar longsor sat lantas simalungun lakukan pengamanan
"Terima kasih buat Bapak Kapolda Sumut dan Bapak Kapolres Samosir serta rekan semua di Polres Samosir, kemenangan Saya ini juga berkat doa semua masyarakat Sumut khususnya masyarakat Samosir," ujar Bona Lumban Tungkup Via WhatsApp
Bona Lumban Tungkup juga menjelaskan hasil kemenangan ini merupakan jalan untuk melaju ke pertandingan berikutnya di kejuaraan Sea Games yang akan di laksanakan Hanoi Vietnam pada bulan Mei mendatang.
Ia memohon doa dan restunya, semoga nantinya mendapat hasil terbaik untuk mengharumkan nama Indonesia dan Polda Sumut. [rum]