WahanaNews-Sumut | Libur panjang dimanfaatkan masyarakat untuk berwisata ke Kabupaten Samosir, para pengunjung sudah memasuki Kabupaten Samosir mulai di hari Jumat (25/02/2022).
Para pengunjung yang datang Kabupaten Samosir baik dengan mengendarai kendaraan roda dua dan roda empat melalui via darat dan via Fery.
Baca Juga:
Kasus Korupsi Pengadaan Software, Kadis Kominfo Sumut Jadi Tersangka
Puncak balik para Wisatawan tampak terlihat antrian yang panjang di Pelabuhan Ambarita dan Pelabuhan Fery Tomok Kecamatan Simanindo, Senin (28/02/22).
Guna memperlancar arus balik para wisatawan ke daerah masing-masing melalui pelabuhan penyeberangan Ferry, Camat Simanindo Hans Ricardo Sidabutar berkoordinasi dengan pengusaha Fery Tomok dan pengurus Pelabuhan Ihan Batak yang ada di Ambarita.
"Kita berkoordinasi pada koordinator lapangan dan pengurus di kedua Pelabuhan Ferry, agar kiranya menambah jadwal penyeberangan, dimana antrian yang sudah panjang," ucap Camat Simanindo Hans Ricardo Sidabutar pada awak media.
Baca Juga:
Afner Harahap Laporkan Oknum TNI yang Berzina dengan Isterinya ke Kodam Bukit Barisan
Ia juga menjelaskan dengan kerja sama yang baik, kedua pengelola Pelabuhan penyeberangan menyetujui untuk mengangkut kendaraan yang antri panjang hingga seluruhnya terangkut untuk diseberangkan dari Tomok dan Ambarita menuju Pelabuhan Ajibata. [rum]