WahanaNews-Sumut | Menyambut HUT Kemerdekaan ke 77 RI, Pemerintah Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), menggelar lomba tari kreasi nusantara, yang diikuti siswa-siswi SD, SMP/SLTA, dan umum.
Lomba dilaksanakan di aula pertemuan Kecamatan Sibabangun, Selasa (16/8/2022), memperebutkan tropy Camat Sibabangun. Diikuti 35 group yang terdiri dari kategori SD sebanyak 18 peserta, kategori SMP/SMA 8 peserta, dan kategori umum sebanyak 9 peserta.
Baca Juga:
Ikatan Akademi Paradigta Indonesia, 23 Kader Pekka Angkatan 1 di Meranti Diwisuda
Camat Sibabangun, Irsan Pulungan S.PdI, dalam sambutannya mengapresiasi panitia dan peserta yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Ia berharap, pelaksanaan lomba bejalan dengam sukses dan lancar.
Ditegaskannya, sikap cinta tanah air perlu di tanamkan pada jiwa seseorang sejak usia dini, tujuannya agar saat mereka sudah tumbuh dewasa nanti dapat menghargai dan menghormati negara yang menjadi tempatnya lahir dan tumbuh kembang hingga dewasa.
"Terdapat beberapa cara untuk mananamkan sikap cinta tanah air. Salah satunya ya ini, aktif dalam kegiatan lomba atau pentas seni budaya," katanya.
Baca Juga:
2000 Peserta Ramaikan Pawai Ta'aruf MTQN Ke 55 dan Festival Nasyid Tingkat Kecamatan Meranti
Untuk itu, Ia meminta agar semua pihak mendukung dan mensukseskan pelaksanaan lomba tari kreasi nusantara, yang diharapkan menjadi implementasi rasa cinta tanah air.
"Semoga dengan pelaksanaan lomba dapat meningkatkan rasa cinta tanah air bagi anak-anak kita, yang nota benenya akan menjadi generasi penerus bangsa," tutup Irsan. [rum]