WahanaNews-Sumut I Dengan ditetapkanya Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono menjadi tersangka korupsi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat (3/9/2021), membuat sejumlah warganya bersuka cita.
Mereka menggelar cukur gundul, tasyakuran, hingga memasang spanduk apresiasi terhadap KPK.
Baca Juga:
KPK Periksa Budi Gunawan Terkait Kasus Bupati Banjarnegara
Aksi-aksi tersebut digelar oleh Forum Banjarnegara Bersatu (FBB) dan Forum Jasa Konstruksi (Forjasi), Sabtu (4/9/2021).
Salah seorang peserta cukur gundul, Yanto Togog, mengatakan, aksinya itu merupakan bentuk perwujudan nazar. Anggota FBB ini mengaku bakal menggunduli rambutnya bila kasus korupsi itu terbongkar.
"Saya memang sudah bernazar cukur gundul. Dengan cukur gundul ini semoga ke depan pemerintahan di Banjarnegara menjadi bersih," ujarnya.
Baca Juga:
Kasus Korupsi Bupati Banjarnegara, Pegawai PT Sambas Wijaya Diperiksa KPK
Sebelum aksi cukur gundul dimulai, warga terlebih dulu mengadakan doa bersama. Ketua FBB Setiawan Budiarto menuturkan, pihaknya rencananya mengadakan acara tasyakuran selama tujuh hari berturut-turut. Kegiatan itu bakal diselenggarakan di lokasi berbeda-beda secara bergantian.
"Syukuran akan terus dilakukan, sudah banyak masyarakat yang urunan," ucapnya di Desa Pucang, Kecamatan Bawang, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Setiawan menyampaikan, memang selama ini pembangunan infrastruktur di Banjarnegara sangat pesat. Namun, menurutnya, banyak masyarakat yang justru dirugikan.