WahanaNews-Sumut | Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH., MH, merayakan hari ulang tahunnya yang ke-47 tahun, Senin (26/12/2022)
Ulang tahun Kapolres dirayakan di Mako Polres Samosir bersama personil, PHL, Bhayangkari Polres Samosir serta ASN dan staf Kejakasaan Negeri Samosir.
Baca Juga:
Tersangka Pemaksa Anak Sujud dan Menggonggong di Surabaya Ditahan Polisi
Perayaan ulang tahun AKBP Josua Tampubolon SH., MH, yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Samosir Ny. Yuli Josua Tampubolon dilakukan secara sederhana. Kapolres juga berbagi kue ulang tahun dengan para tahanan Polres Samosir.
Usai kegiatan di Mako Polres, Kapolres Samosir mengajak personil lainnya untuk bersilahturahmi ke Lapas Pangururan guna berbagi dengan narapidana yang menghuni lembaga pemasyarakatan tersebut. Dalam kunjungan tersebut AKBP Josua Tampubolon SH., MH, diterima langsung Kalapas Pangururan dan para staf.
Dalam perayaan sederhana itu, Kapolres Samosir menyampaikan ucapan terima kasih karena masih dapat diberi kesempatan untuk merayakatan ulang tahun dengan sederhana dan berbagi dengan narapidana yang ada di Lapas Pangururan
Baca Juga:
Imbas Tahanan Tewas di Sel Polres Polman, 7 Polisi Dipatsus
"Mohon doanya buat saya, dan saya ucapkan terima kasih atas doa selama ini hingga saya bisa menjalani tugas dan tanggung jawab dengan baik di samosir ini," ucap AKBP Josua Tampubolon, SH., MH.
"Mungkin ini, adalah hari yang dimana saya bisa merasakan merayakan ulang tahun dengan saudara saudara sekalian, karena saya tahun depan sudah tidak di Samosir lagi, karena dipercaya pimpinan untuk memimpin di Polresta Pelabuhan Belawan," ujarnya.
"Saya berdoa, kita bisa ketemu lagi, dalam segala hal yang lebih baik dan suka cita. Saudara-saudara sekalian yang menjalani hukuman semoga setelah menjalani hukuman menjadi manusia yang berguna buat keluarga dan orang lain,” tambahnya.
Diakhir sambutannya dihadapan para penghuni Lapas Pangururan, AKBP Josua Tampubolo memohon doa dan beserta keluarga semoga semua dalam lindungan-NYA dan sehat selalu. [tum]