Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut pertemuan pertama Pokja di Aula Cendana, Kantor Bupati Deli Serdang, pada 13 April 2022 lalu. Dari pertemuan pertama itu, telah dihasilkan beberapa rekomendasi dan rencana tindak lanjut untuk penurunan jumlah kematian ibu dan bayi di Kabupaten Deli Serdang
"Harapannya, pertemuan ini dapat mengevaluasi rekomendasi dan capaian pertemuan pertama. Selanjutnya, merumuskan strategi baru agar Kabupaten Deli Serdang tidak lagi menjadi penyumbang terbesar jumlah kematian di Sumatera Utara," kata Plt Kadis Kesehatan di acara yang dihadiri Tim USAID MOMENTUM Sumatera Utara dan Nasional, dan tim mentor dari Rumah Sakit (RS) H Adam Malik dan RSUD H Amri Tambunan Deli Serdang. [rum]