WahanaNews.co | Komandan
Korem (Danrem) 064/Maulana Yusuf (MY) Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko
resmikan Guest House Baluarti di Jalan Tubagus Akhmad Khotib No. 3, Kota
Serang, Senin (31/5/2021).
Acara peresmian ini dihadiri oleh Pejabat Pengganti
Sementara (Pgs) Kasrem 064/MY, para Kasi Korem 064/MY, para Dandim jajaran Korem
064/MY, Danyonif 320/BP, para Kabalak jajaran Korem 064/MY dan Ketua Persit
Koorcab Rem 064 PD III/Siliwangi beserta pengurus.
Baca Juga:
Bupati Karo Potong Pita Peresmian Gedung Baru di Polres Karo
Keberadaan Guest House Baluarti ini merupakan impian Danrem
064//MY yang menginginkan ada sebuah Mess Korem memadai dapat digunakan apabila
ada pejabat dari Komando Atas yang berkunjung ke Korem 064/MY dengan fasilitas
terbaik.
Acara diawali sambutan oleh Danrem, dilanjut dengan pemotongan
pita oleh Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 064 PD III/Siliwangi
Ny Atie Gumuruh, dan akhirnya penandatangan prasasti oleh Danrem 064/MY.
Danrem berharap gedung baru ini dapat bermanfaat mendukung
tugas maupun kegiatan satuan terutama dalam hal pemenuhan kebutuhan akomodasi
suatu kegiatan seperti tamu transit dari komando atas.
Baca Juga:
SPLiKS Baru Diresmikan PT PLN Bantu Doi Kromeng dan Nelayan Lain di NTT
"Riwayat pembangunan Guest House ini sebenarnya tiba-tiba
terlintas di pikiran saya waktu pertama menjabat. Kebetulan selama ini kita
tidak punya mess untuk tamu-tamu. Selama ini kita hanya mengandalkan hotel yang
ada di kota Serang. Lokasi Guest House ini sebelumnya dua rumah yang sudah
puluhan tahun tidak dihuni," kata Danrem.
Ia juga berharap Guest House ini dapat memberikan
nilai efektif dan efisien terutama dalam segi biaya atau anggaran serta memberi
kenyamanan dan keamanan lebih jika menginap di hotel, apalagi di situasi
pandemi Covid-19 saat ini.
Kepada petugas atau personil yang ditunjuk untuk
mengelola Guest House, ia berpesan untuk menjaga dan merawatnya dengan penuh
tanggungjawab.