WahanaNews-Sumut | Ada pemandangan yang tak biasa kala Apel pagi yang sedang berlangsung di Halaman Mako Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), Senin (30/5/2022) pagi.
Di mana, saat itu terlihat sejumlah personel kepolisian tampak sigap mengambil posisi push up. Rupanya, perintah tersebut datang dari orang nomor satu di jajaran Polres Tapsel, AKBP Roman Smaradhana Elhaj.
Baca Juga:
Polres Simalungun Berhasil Meringkus Pelaku Judi Online di Raya Kahean, Simalungun, Berkat Informasi Masyarakat
Meski dikenal ramah dan murah senyum, namun tak jarang Kapolres Tapsel itu tetap akan menindak personelnya jika kedapatan melakukan kesalahan.
Rupanya, para personel yang ditindak oleh Kapolres itu lantaran kedapatan tidak memakai sarung tangan saat Apel pagi. Selain itu, ada juga personel yang ditindak Kapolres, lantaran kedapatan barisannya kurang rapi.
"Yang perlu anda ingat, tindakan ini wujud rasa sayang kami sebagai pimpinan, jika melihat anggotanya tidak disiplin dalam melaksanakan tugas apapun bentuk dan wujudnya," kata Kapolres di sela menindak personel.
Baca Juga:
Kebakaran Tujuh Rumah di Parapat bermula dari lantai dua rumah makan ayam geprek
Menurut Kapolres, dirinya sangat sensitif terhadap pelanggaran-pelanggaran sekecil apapun itu. Sebab, sebut Kapolres, apabila kesalahan-kesalahan disiplin yang kecil itu dibiarkan maka dikuatirkan akan menjadi kebiasaan.
Kapolres juga mengingatkan, personelnya bahwa polisi harus menjadi contoh yang baik di tengah-tengah masyarakat. Jangan sampai, pinta Kapolres, polisi mengajak masyarakat untuk disiplin, malah polisi itu sendiri yang tidak disiplin.
"Jadilah polisi yang benar-benar melaksanakan tugas sesuai dengan apa yang kita perbuat sehari-hari. Kedepan, saya berharap agar para personel tidak mengulangi kesalahan serupa," ucap AKBP Roman. [rum]