WahanaNews.co
| PT PLN
(Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat (UIT JBB) bersiap mengerahkan
1.050 personil untuk mengamankan pasokan listrik jelang Idul Fitri 2021.
General Manager PLN UIT
JBB, Erwin Ansori mengatakan, pihaknya memperkirakan beban puncak kelistrikan
saat Lebaran nanti tidak akan mengalami perubahan signifikan karena adanya
aturan pelarangan mudik.
Baca Juga:
Jelang Lebaran Konsumsi Energi Melonjak, Kementerian ESDM Jamin Pasokan Aman
"Kami menyiapkan 1.050
personel diseluruh UIT JBB yang tersebar di DKI Jakarta, Banten dan sebagian
Jawa Barat," terangnya.
Untuk menjaga keandalan sistem, PLN juga telah menetapkan masa siaga pada H-7
sampai H+7 Hari Raya Idul Fitri, mulai dari 6 Mei 2021 hingga 21 Mei 2021.
Selama masa siaga di
tengah pandemi ini, menyiapkan 17 posko yang tersebar di unit-unit pelaksana
transmisi yang tersebar di Durikosambi, Pulogadung, Cawang dan Cilegon. Petugas
PLN tetap akan bersiaga di unit kerjanya masing-masing untuk menjaga pasokan
listrik tetap andal.
Baca Juga:
Bos PLN Pastikan Listrik Nataru Aman
"Selama masa siaga ini
kami juga memastikan tidak melakukan pemeliharaan jaringan, baik di sisi
Transmisi dan Gardu Induk, serta harapannya dengan adanya piket siaga akan
mempercepat recovery time apabila ada gangguan" lanjutnya.
Pada masa siaga ini PLN juga tetap mematuhi protokol Covid-19 dengan memastikan
seluruh petugas menggunakan alat pelindung diri (APD), masker, dan melengkapi
petugas dengan hand sanitizer. (tio/rd/arn)