SUMUT.WAHANANEWS.CO - Sebagai bentuk syukur dan memohon doa restu, H. Parlindungan Pane, yang baru saja dilantik sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Serdang Bedagai (Sergai) pada 23 September 2024, melakukan ziarah ke makam orang tuanya di Kecamatan Dolok Masihul, Sabtu (28/9/2024).
"Alhamdulillah, hari ini saya memijakan kaki di Kabupaten Sergai, Tanah Bertuah Negeri Beradat, untuk melakukan ziarah ke makam orang tua saya dan juga makam orang tua Bapak Darma Wijaya, yang kebetulan berada di Kecamatan Dolok Masihul," ungkap Pjs. Bupati Sergai H. Parlindungan Pane usai memanjatkan doa.
Baca Juga:
Sebelum Mendaftar ke Golkar, Suryadi Menyempatkan Diri Jiarah Kemakam Leluhur Panjaitan
Ziarah ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada orang tua dan memohon doa restu atas amanah baru yang diembannya. Pjs. Bupati Sergai berharap diberi kemudahan dan kelancaran dalam menjalankan tugas melanjutkan kepemimpinan dan meneruskan kerja pemerintahan untuk mewujudkan Kabupaten Sergai yang Maju Terus.
Didampingi sang istri, Ny. Ainun Mardiah, Pjs. Bupati Sergai memanjatkan doa untuk kedua orang tuanya, memohon agar diberi kekuatan dan bimbingan dalam memimpin Kabupaten Sergai selama masa cuti kampanye kepala daerah yang definitif.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]