WahanaNews.co | Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 akan membuka Tower 8 Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Utara untuk menampung pasien Covid-19 yang melonjak beberapa hari terakhir.Ketua Satgas Covid-19 Ganip Warsito mengatakan, Tower 8 Wisma Atlet sebelumnya ditempati oleh tenaga Kesehatan. Kini, kamar-kamar di tower tersebut akan dialihkan untuk pasien Covid-19 tanpa gejala (OTG) dari DKI Jakarta dan sekitarnya. Sementara itu, para tenaga Kesehatan yang merawat pasien akan dipindahkan ke hotel terdekat. "Apabila langkah ini berhasil kita akan menambah 1.572 tempat tidur," kata Ganip dalam konferensi pers virtual, Minggu (13/6).Selain itu, kapasitas tempat tidur di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran juga ditambah menjadi 3 tempat tidur, dari sebelumnya 2 tempat tidur per kamar. "Dengan demikian RSDC Wisma Atlet akan memiliki kapasitas 12.116 tempat tidur, dengan penambahan 102% dari yang ada sekarang," kata Ganip.Saat ini, Wisma Atlet memiliki 5.994 tempat tidur untuk pasien. Dari jumlah itu, 4.836 tempat tidur atau 81% di antaranya telah terisi. Untuk diketahui ribuan pasien bergejala ringan hingga sedang dirawat di tower 4, 5, 6, dan 7 Wisma Atlet. Sejak beroperasi tahun lalu, RSD Wisma Atlet telah merawat 91.036 pasien Covid-19, di antaranya, 85.198 orang telah sembuh, 911 orang dirujuk ke rumah sakit lain, sementara pasien yang meninggal dunia 91 orang. (JP)