WahanaNews.co I Kerusakan ruas Jalan Sidikalang-Parongil
sepanjang 24 Km sangat memprihatinkan. Akses jalan masuk menuju PT. Dairi Prima
Mineral (PT DPM) itu sudah selayaknya mendapat perbaikan.
Baca Juga:
Sah! Pj Bupati Lantik Jonny Hutasoit Menjadi Pj Sekda Dairi
Pantauan WahanaNews.co di sepanjang ruang jalan, banyak
sekali lobang. Jika musim penghujan tiba, genangan air ditengah jalan sudah
membentuk kubangan kerbau. Masyarakat pengguna jalan tentu sangat dirugikan akibat
rusaknya jalan tersebut.
Namun apa mau dikata, kamus "Sabar Alam do" (Sabar Alam-nya) menjadi bahasa penghibur untuk
masyarakat pegguna jalan dan yang melintas.
Baca Juga:
Mutasi Pejabat Jelang Akhir Jabatan, Bupati Dairi Ganti Direktur RSUD Sidikalang
Sepatutnya, karena jalan tersebut adalah akses masuk menuju
PT DPM, management wajib turut andil memperbaiki kerusakan.
Pun demikian dengan pihak Pemerintah Kab. Dairi, dan pejabat-pejabat
terkait mestinya tidak tinggal diam, hanya sebagai penonton melihat kerusakan
jalan.
Sebab masyarakat Dairi juga mengetahui, ada kesepakatan dan
perjanjian tertulis (MOU) antara Pemkab Dairi dengan PT DPM menyangkut perbaikan dan pemeliharan
ruas jalan Sidingkalang-Parongil. Bahwa perbaikan jalan tersebut, juga menjadi salah
satu bagian dan tangungjawab PT DPM.
Sayangnya MOU tersebut tidak terpublikasi kepada masyarakat
luas, seperti apa isi dan butir-butirnya secara mendetail.
Jika hingga tahun ini berakhir tidak ada perbaikan serius
terhadap kondisi jalan, dapat dipastikan akan banyak jumlah kendaraan roda dua
dan roda empat milik masyarakat pengguna jalan mengalami kerusakan.
Sementara itu, Sekda Kab Dairi Leo Sihotang saat
dikonfirmasi, enggan memaparkan isi mendetail tentang MOU antara PT DPM dengan
Pemkab Dairi. (tum)