Joni menyebutkan, usai kena tabrak pengendara motor kemudian
jatuh dan ditolong oleh pengendara lain dan warga. Tapi, pengendara Fortuner justru
marah-marah.
Baca Juga:
Turnamen futsal pemuda sampantao Cup I Sukses Digelar di yapim, Ketua Panitia Harap Ada Dukungan Pemerintah
"Mobil tidak kabur dan justru malah menantang warga. Dia
merasa tidak terima setelah nabrak," ujar Joni.
Pengendara Fortuner kemudian berbicara dengan nada tinggi
kepada sejumlah pengendara motor dan warga. Tak lama berselang, sang pengendara
Fortuner mengeluarkan sebuah pistol dan mengarahkan ke arah orang yang membantu
pengendara motor.
Baca Juga:
Nyaris Tergelincir, Batik Air Mendarat Miring di Tengah Hujan Deras
"Pengendara mengaku tinggal di Permata Hijau. Dia bilang
sendiri. Saya juga agak kaget melihat sang pemilik Fortuner mengeluarkan
pistolnya," tambah Joni.