WahanaNews-Sumut | Tiga unit Rumah Kontrakan Gandeng semi permanen di Jalan Patuan Anggi, Kelurahan Pasar Laguboti, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba hangus terbakar, pada Senin (27/6/2022).
Menurut informasi, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, dan sumber api diduga berasal dari Meteran Listrik.
Baca Juga:
INALUM Gelar Simulasi Penanggulangan Keadaan Darurat, Pastikan Kesiapsiagaan Pegawai dan Keamanan Operasional
Tidak lama Tiga unit armada mobil Damkar Pemkab Toba turun kelokasi untuk memadamkan kobaran api dengan dibantu warga, lantaran seluruh material bangunan rumah berbahan kayu menyebabkan rumah papan Milik Korban Alm. Gunung Hutapea hangus terbakar dan hanya menyisakan puing-puing arang. Api dapat di padamkan sekira pukul 18.00 WIB.
Kasi Humas Polres Toba Iptu Bungaran Samosir mengatakan, kebakaran yang menghanguskan rumah milik warga tersebut diakibatkan sumber Api berasal dari Meteran Listrik.
"Sijago Merah Hanguskan Satu Rumah Warga yang ditempati Saudari Lisbet Sibarani sudah menyala dan mengeluarkan Api serta mengeluarkan Asap tebal,“ jelasnya.
Baca Juga:
Diliputi Rasa Haru Polres Simalungun Rayakan Natal 2025"Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga"
Dari 3 (tiga) pintu Rumah Kontrakan Gandeng berbahan papan Jalan Patuan Anggi, Kelurahan Pasar Laguboti, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba tersebut, kerugian diperkirakan sekitar Rp. 350 juta rupiah. [rum]