Sumut.WahanaNews.co, Tigalingga - Kemacetan panjang terjadi di jalan lintas Tigalingga tepatnya di km 2, kemacetan tersebut di picu karena minimnya petugas dari Satlantas Polres Dairi dan petugas Dinas Perhubungan Pemkab Dairi, Selasa (19/8/2023) sekira pukul 15.00 WIB.
Pantauan dilokasi kemacetan sejumlah kendaraan baik kendaraan roda dua dan empat berlomba-lomba untuk saling mendahului dan tak beraturan hingga kemacetan pun terjadi.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
"Abang lihat aja kendaraan roda dua dan empat tak ada yang mau mengalah dan semua mau ingin cepat, ditambah lagi ada ada pesta dan para pedagang pun seenaknya aja berjualan di pinggir jalan tanpa memikirkan kepentingan pengguna jalan," ujar Ucok yang mengaku warga sekitar.
Akibat kecamatan tersebut membuat para pengguna jalan merasa kesal dan menggerutu. "Maunya petugas Satlantas Polres Dairi dan petugas Dinas Perhubungan Pemkab Dairi, cepat tanggap mengatasi kemacatan yang mengular yang disebabkan para tamu undangan dan pedagang yang seenaknya memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan," cetusnya.
Baca Juga:
Pelaku Pemanah Remaja di Jalan Gatot Subroto Ditangkap Polsek Medan Baru
[Redaktur : Irvan Rumapea]