WahanaNews-Sumut | Bayu Hariansyah Sitorus (24) warga Kecamatan Pulau Bandreng, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara yang merupakan pengendara sepeda motor Yamaha Vixion BK-2123- VBC tergelincir dan tewas usai di tabrak mobil pickup Suzuki Carry BK-9106-WQ yang di kemudikan oleh Raden Astaman (65) warga Kecamatan Kisaran Barat Asahan, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara.
Sementara berdasarkan keterangan yang terima wartawan dari Kanit Gakkum Satlantas Polres Asahan Iptu M. Rony, membenarkan adanya Laka Lantas di Jalinsum Medan Rantau Prapat KM.155-156 Lingkungan 1, Kelurahan Bunut, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabuy Asahan, Senin (28/11/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
Lebih lanjut Iptu M. Ronny mengatakan berdasarkan saksi dan olah Tempat kejadian kecelakaan tersebut bermula dari sepeda motor Yamaha Vixion yang di kendarai Bayu datang dari arah Medan menuju Rantau Prapat, sesampainya di TKP Bayu terpleset dan jatuh disebabkan kondisi jalan dalam kondisi basah akibat hujan gerimis.
Pada saat terpental ke badan jalan, tiba-tiba datang mobil pickup putih yang di kendarai oleh Raden Astaman dan korban Bayu terbentur bomber bagian depan sebelah kanan dari mobil pick up Suzuki carry BK- 9061-WO tersebut.
Akibat kejadian tersebut Bayu Hariansyah mengalami luka-luka dan meninggal dunia sesaat di bawa ke rumah sakit umum Wira Husada. Sementara sopir mobil pick up Suzuki Carry tidak mengalami luka.
Baca Juga:
Pelaku Pemanah Remaja di Jalan Gatot Subroto Ditangkap Polsek Medan Baru
"Kami menghimbau kepada seluruh pengguna jalan raya untuk lebih hati-hati di dalam berkendara pada saat hujan turun," pungkasnya. [rum]