Sumut.WahanaNews.co, Asahan - Kantor Pemerintahan Desa adalah tempat pelayanan masyarakat dalam segala hal, baik pelayanan administrasi maupun keluhan masyarakat itu sendiri. Namun bagaimana jika sebuah kantor Desa tidak ada penghuninya atau bisa dikatakan sepi pada saat jam kerja. Seperti tidak ada satu orangpun pegawai pemerintahan Desa ada di dalam.
Itulah yang terjadi pada Kantor Desa Rawang Pasar Lima, Kecamatan Radang Panca Arga, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara, Rabu (06/03/2024) sekitar pukul 13.45 WIB.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
Hal itu diketahui oleh sejumlah awak media yang sedang berkunjung ke kantor Desa Rawang Pasar Lima dan hendak menemui Kepala Desa, namun tak satupun terlihat ada petugas maupun pegawai ditemui di kantor Desa tersebut
Ironisnya kantor Desa ini masih kosong pada pukul 13.45 WIB. Hal ini sangat di sayangkan. Kondisi ini membuat pelayanan bagi masyarakat yang akan mengurus surat-surat atau pengaduan tidak bisa mengurusnya menjadi terhambat dikarenakan kantor desanya belum buka pada saat jam kerja.
Dari keterangan salah seorang warga yang namanya tak mau di sebutkan kebetulan datang untuk urusan sesuatu, mengatakan pada hari kerja kantor Desa tutup, seakan-akan perangkat Desanya makan gaji buta. "Akibatnya, pelayanan untuk masyarakat terganggu, bagaimana pelayanan bisa maksimal kalau kantor Desa ditutup," ungkap warga tersebut kesal.
Baca Juga:
Pelaku Pemanah Remaja di Jalan Gatot Subroto Ditangkap Polsek Medan Baru
Ditempat terpisah, Kepala Desa Rawang Pasar Lima, Hartoyo saat di konfirmasi lewat via pesan singkat, terkait hal tersebut mengatakan "hari ini ada kegiatan pembukaan MTQ di Kecamatan Rawang Panca Arga, pawai kafilah bersama perangkat desa di teruskan pembukaan MTQ tingkat kecamatan," jawab Hartoyo.