WahanaNews.co | Sejumlah
petugas pemadam kebakaran menyelamatkan seorang perempuan bernama Rhut (59)
yang terjebak di dalam rumah di Jalan Ros, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta
Selatan, Selasa (11/5/2021) siang, setelah terkena stroke.
Petugas Sektor V Cilandak Suku Dinas Penanggulangan
Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan menerima laporan permintaan
pertolongan pada sekitar pukul 13.00 WIB.
Baca Juga:
Gejala Wajah Mencong: Tanda Stroke atau Bell's Palsy? Ini Perbedaan Menurut Dokter
Komandan Regu Grup C Sektor V Cilandak Suku Dinas
Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Muhammad Ranu
mengatakan, Rhut rupanya telah tergeletak di dapur sejak pukul 09.00 WIB.
Saat itu, satu penghuni rumah lainnya sedang tidur di
lantai dua.
"Dia teriak minta tolong dari jam 09.00 WIB, enggak ada yang dengar sampai jam
12.00-an. Ada penghuni di lantai dua sedang tidur. Dia kehabisan tenaga, lalu
akhirnya diam," ujar Ranu saat dihubungi, Selasa (11/5/2021) malam.
Tetangga sempat mendengar suara teriakan Rhut pada
sekitar pukul 12.30 WIB. Akhirnya, tetangga Rhut mencoba mengecek asal mula
teriakan tersebut.
Baca Juga:
Remaja dengan IQ Rendah Berpotensi Terserang Stroke Sebelum Usia 50, Ini Penjelasannya
"Kondisi pagar dan pintu rumah terkunci pas dicek
tetangganya. Tetangganya seorang laki-laki lalu mengecek naik pagar dan
ngelongok lewat teralis jendela. Korban terlihat sudah terjatuh di dapur," ujar
Ranu.
Petugas pemadam kebakaran kemudian meluncur ke lokasi
kejadian. Karena pintu terkunci, pemadam kebakaran terpaksa melepas teralis
jendela dan membuka pintu dari dalam.
"Saat ditemukan, kondisi korban sudah tergeletak.
Kondisinya lemas tapi kami ajak bicara terus. Kami ajak bicara masih bisa
respons. Dia terjatuh saat mau ambil minum di dapur," ujar Ranu.