WahanaNews-Sumut I Komandan Distrik Militer
0213/Nias, Letkol Inf Martky Jaya Perangin Angin, bersama Ibu Ketua Persit
Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLVI, Kodim 0213/Nias, melaksanakan
kunjungan perdana ke Makoramil 04/Lahusa di Nias Selatan, Rabu (25/8/21).
Baca Juga:
Kapolda Sumut Bantu Pengobatan Bocah Korban Penganiayaan di Nias Selatan: Tindakan Cepat dan Peduli
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Danramil
04/Lahusa, Letda Inf J.E.R Manurung, bersama para Personel Babinsa dan Persit
Koramil 04/Lahusa, yang diawali dengan laporan Danramil 04/Lahusa tentang
situasi wilayah.
Dalam arahannya, Dandim 0213/Nias, Letkol Inf Martky Jaya
Perangin Angin, mengajak seluruh personel untuk selalu mencintai dan bangga
menjadi prajurit.
Baca Juga:
Pilu, Inilah Kisah Hidup Keluarga Bocah Viral di Nias Selatan
"Tugas prajurit sangat mulia, untuk itu jauhi segala
pelanggaran yang bisa merusak nama baik, keluarga dan satuan," ujarnya.