WahanaNews-Sumut | Mengaku warga Kelurahan Aek Manis, sejumlah pedagang beramai ramai datangi Lokasi Pembangunan Pasar Ikan Modern di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Aek Manis, Kota Sibolga, Jumat (22/7/2022).
Warga dan pedagang ikan yang mendatangi tempat pembangunan proyek tersebut di atas lahan tangkahan UD Budi Jaya, menunjukkan antusias siap mendukung pembangunan Pasar Ikan Modren dengan membawa spanduk tertulis pernyataan dukungan kepada Pemko Sibolga untuk kepentingan masyarakat dan pelaku usaha perikanan.
Baca Juga:
Wujudkan Medan Smart City, Aulia Rachman Resmikan Gedung Kantor PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagut
Abdul Hakim Situmeang selaku pedagang ikan menyatakan bahwa aksi tersebut merupakan spontanitas masyarakat dan pedagang ikan di kawasan itu. Mereka siap mengawal pembangunan pasar ikan modern yang sedang dibangun Pemko Sibolga.
“Saya dan teman para pedagang mengucapkan terima kasih kepada Pemko Sibolga membangun pasar ikan modern di lokasi ini. Sebab, keberadaan pasar ikan ini nantinya dapat kami manfaatkan untuk berjualan,” kata Abdul Hakim diamini yang lain.
Menurut dia, selama ini sebagian pedagang di Pasar Ikan Mina Nauli di Jalan KH Ahmad Dahlan terpaksa berjualan hingga ke badan jalan karena pasar tersebut lokasinya terlalu sempit dan terbatas. Akibatnya, arus lalu lintas jadi macet dan semrawut.
Baca Juga:
Ini Dia Daftar 145 Lokasi di Medan yang Sudah Gunakan Sistem E-parking
“Harapan kami, setelah Pasar Ikan Modern ini nantinya rampung, para pedagang tak lagi berjualan di badan jalan. Otomatis, arus lalu lintas jadi lancar. Hal itu jugalah yang diharapkan Pemkot Sibolga, membangun pasar untuk menampung para pedagang,” katanya.
Terkait persoalan sengketa lahan di lokasi tersebut, para pedagang mengakui bahwa mereka tidak ingin terlibat, apalagi ikut campur dalam persoalan itu.
“Kami menyampaikan dukungan kami kepada Pemko Sibolga atas pembangunan Pasar Ikan Modern di lokasi ini untuk kepentingan masyarakat. Terlepas dari segala persoalan yang ada saat ini, kami pun tidak bermaksud ikut campur,” tegasnya.