Ia mengusulkan dibentuknya forum terpadu antara pengelola KEK, pemerintah daerah, dan masyarakat lokal agar manfaat ekonomi yang muncul tidak hanya terkonsentrasi di satu titik.
"Dampak KEK Sei Mangkei itu regional, bahkan lintas provinsi. Perlu sinergi agar distribusi manfaatnya adil. Jangan sampai daerah-daerah penyangga cuma jadi jalur logistik tapi tak merasakan hasilnya," ucapnya.
Baca Juga:
Kawasan KEK Sei Mangkei Digadang Jadi Pusat Industri Hilirasi Sawit, MARTABAT Prabowo-Gibran Imbau Masyarakat Tingkatkan Hasil Panen Sawit
Menurutnya, keberhasilan KEK Sei Mangkei tak lepas dari kesiapan masyarakat lokal, khususnya petani sawit, dalam menyediakan bahan baku berkualitas secara berkelanjutan.
Untuk itu, Tohom mendorong pembentukan koperasi, pelatihan mutu hasil panen, dan perluasan lahan produktif.
"Kalau kita tidak siap, bahan bakunya bisa diimpor dari luar. Ini yang harus kita antisipasi. Petani lokal harus menjadi mitra utama industri, bukan korban dari modernisasi mendadak," ujarnya.
Baca Juga:
14 Perusahaan Internasional Akan Investasi di KEK Sei Mangkei, MARTABAT Prabowo-Gibran Desak Pemerintah Terapkan Regulasi Kemudahan Berusaha dan Jamin Keamanan
Ia pun mengapresiasi visi Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang berkomitmen membangun Indonesia dari pinggiran, terutama lewat penguatan sektor hilir yang berbasis pada keunggulan lokal.
"Ini adalah pengejawantahan nyata dari strategi nasional: hilirisasi sebagai kunci kemandirian dan keadilan sosial. Prabowo-Gibran serius dalam menggeser tumpuan ekonomi dari kota ke daerah," tambahnya.
Tohom juga menyoroti pentingnya pendampingan dari pemerintah daerah untuk mendukung SDM lokal agar siap memasuki ekosistem industri baru.