Tapteng.WahanaNews.co – Dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan di wilayah teritorialnya, Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 Kodim 0211/TT bekerjasama dengan Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Tapanuli Tengah menyelenggarakan penyuluhan pertanian bagi masyarakat.
Kegiatan penyuluhan ini berlangsung di Kantor Kecamatan Sarudik, yang terletak di Kelurahan Pondok Batu, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara.
Baca Juga:
Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual
Komandan Satgas TMMD Kodim 0211/TT Reguler Ke-120, Letkol Inf Jon Patar Banjarnahor, S.I.P., M.I.P., menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat terkait pertanian dan peternakan. Penyuluhan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan non-fisik yang diadakan oleh Satgas TMMD Ke-120 Kodim 0211/Tapanuli Tengah.
"Penyuluhan yang kami berikan sangat penting untuk meningkatkan hasil pertanian dan peternakan. Dengan pemahaman yang lebih baik, masyarakat akan semakin termotivasi untuk meningkatkan produksi pertanian dan peternakan," ujar Letkol Inf Jon Patar Banjarnahor.
Selain itu, pada kegiatan penyuluhan, masyarakat diberikan pengetahuan tentang cara pengendalian penyakit pada tanaman dan ternak. Hal ini termasuk dalam upaya perawatan dan peningkatan hasil budidaya tanaman dan hewan ternak.
Baca Juga:
Satgas TMMD Ke-122 Kodim Palu Lakukan Normalisasi Sungai untuk Mitigasi Banjir
Nurhalimah, perwakilan dari Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Tapanuli Tengah, menyampaikan bahwa wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah memiliki potensi yang cukup besar untuk pertanian dan peternakan.
"Dengan sumber daya alam yang mendukung, diharapkan penyuluhan pertanian dan peternakan dapat meningkatkan ketahanan pangan di kabupaten ini," katanya.
Beberapa faktor pendukung keberhasilan usaha tani, menurut Nurhalimah, termasuk kondisi kesuburan tanah yang berpengaruh pada produktivitas. Oleh karena itu, pembenahan tanah dan pengolahan lahan pertanian harus dilakukan.