WahanaNews.co I Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir
mengajak seluruh elemen masyarakat Samosir untuk menyikapi kecenderungan
naiknya angka konfirmasi positif aktif setiap harinya. Dalam dua hari ini (3-4/06/2021)
naik 22 kasus dengan angka kesembuhan 3 kasus.
Baca Juga:
Korupsi APD Covid Negara Rugi Rp24 Miliar, Eks Kadinkes Sumut Divonis 10 Tahun Bui
Menyikapi kenaikan ini, Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir
meminta peran aktif para camat dan kepala desa.
Mengajak seluruh warga diwilayahnya untuk lebih proaktif
mencegah penyebaran Covid-19 dengan benar-benar menegakkan protokol kesehatan,
secara ketat dan konsisten terutama pada acara pesta adat sukacita maupun
dukacita.
Baca Juga:
Kasus Korupsi APD Covid-19: Mantan Kadinkes Sumut Dituntut 20 Tahun Penjara
Di samping itu, para camat diharapkan berkordinasi dengan
para kepala desa menginformasikan kepada warganya saat ini prioritas utama
vaksin adalah tenaga pendidik dan lansia.
Informasi tambahan, satu orang yang berusia usia 19 s/d 49
dapat menerima vaksin jika membawa 2 orang berusia 50 tahun ke atas.
Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir juga mengajak semua
menyikapi secara bijak perkembangan Covid-19 pada ranah media sosial.
"Kenaikan konfirmasi ini adalah tanggung jawab bersama,
karenanya mari bermedia sosial dengan narasi kesejukan untuk membangun
optimisme bahwa kita dapat melalui masa sulit ini dengan kebersamaan," ajak
Kominfo.
Jika menemukan narasi yang tidak menyejukkan atau
disinformasi atau pembingkaian untuk tujuan lain kiranya dapat
mengkomunikasikannya dengan Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir untuk mendapatkan
informasi yang valid, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Saat ini dibutuhkan kesejukan dalam kesulitan membangun
narasi positif yang menyemangati seluruh warga Samosir untuk tetap melakukan
protokol kesehatan secara ketat dan konsisten, bukan menebarkan info demi
keliru yang membuat tidak tenang atau panik.
"Mari lakukan apa yang dapat kita lakukan dengan baik secara
kolektif untuk mencegah, mengendalikan, dan menangani Covid-19 di Kabupaten
Samosir. Dengan mempedomani dan mematuhi aturan-aturan yang sudah dikeluarkan
pada tataran praktis dan jangan abai karena Covid-19 tengah berada di
tengah-tengah kita siap untuk bertransmisi secara aktif," tulis Kominfo.
Berikut Data Perkembangan Covid-19 di Kabupaten Samosir per
hari Jumat, 04 Mei 2021 dengan rincian tambah 9 kasus baru dan 3 sembuh,
kumulatif menjadi 291 kasus.
Konfirmasi Positif Aktif: 56 orang, data 9 kasus baru hari ini
yaitu: 1. SS, Pr, 66 Tahun, , Isolasi Mandiri (PCR). 2. TS, Pr, 28 Tahun, Isolasi
Mandiri (PCR); 3. PWS, Pr, 17 Tahun, Isolasi Mandiri (PCR); (4) USS, Lk, 44
Tahun, Isolasi Mandiri (PCR); 5. NS, Pr, 18 Tahun, Isolasi Mandiri (PCR); 6.
NS, Pr, 55 Tahun, Isolasi Mandiri (PCR) semua beralamat di Desa Hariara Pohan,
Kecamatan Harian.
7. RTS, Pr, 32 Tahun, Desa Sipitu Dai, Kecamatan
Sianjurmulamula, Isolasi Mandiri (PCR); 8. JP, Pr, 31 Tahun, Desa Pardomuan I,
Kecamatan Pangururan, Isolasi Mandiri (RAg); dan 9. SAS, Lk, 40 Tahun, Desa
Sikkam, Kecamatan Sianjurmulamula, Isolasi Mandiri (RAg).
Sembuh: 221 orang, data 3 sembuh yaitu: 1. PEYS, Pr. 15
Tahun, Kelurahan Pasar Pangururan, Kecamatan Pangururan 2. RS, Pr, 71 Tahun,
Desa Holbung, Kecamatan Sitiotio, dan 3. RS, Pr, 71 Tahun, Desa Sitinjak,
Kecamatan Onanrunggu. Meninggal Dunia: 14 orang, Kumulatif 291 kasus.
Informasi terkait Vaksinasi yang diterima dari Dinas
Kesehatan Kabupaten Samosir sampai hari ini, Jumat (4/6/2021) adalah sebagai
berikut: Total penerima vaksin: 11.195 orang, jumlah yang sudah tuntas divaksin
(dosis 1 + dosis 2): 2.091 orang; Jumlah yang belum divaksin dosis 2: 9.104
orang.
Vaksin yang tersedia hingga Jumat, 4 Juni 2021 dan disimpan
di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Kabupaten Samosir sejumlah 336 vial Vaksin
Sinovac.
Pelaksanaan vaksinasi hari ini dilakukan pada: 1. Puskesmas
Buhit: 44 orang 2. Puskesmas Tuktuk Siadong: 44 orang 3. Puskesmas Ronggur
Nihuta: 63 orang 4. RSUD dr. Hadrianus Sinaga: 65 orang Dosis 1: 9 orang dan
Dosis 2: 56 orang.
Berikut peta persebaran berdasarkan zona yang dirangkum dari
Dinas Kesehatan Samosir:
I. Zona Oranye: Kecamatan Pangururan, Desa Pardomuan I,
Dusun Pardomuan I, 5 konfirmasi positif, Kecamatan Pangururan. 2. Kecamatan
Harian, Desa Hariara Pohan, Dusun Hariara Pohan, 4 Konfirmasi Positif, dan Desa Hariara Pohan, Dusun Tapian Nauli, 4
Konfirmasi Positif.
II. Zona Kuning: Kecamatan Pangururan Kelurahan Pasar
Pangururan, Pasar Pangururan, 1 Konfirmasi Positif, Kelurahan Pintusona, Dusun
Pintusona, 3 Konfirmasi Positif, Kelurahan Pintusona, Dusun Sitalametang, 1
Konfirmasi Positif, Kelurahan Pintusona, Perumahan RSUD dr. Hadrianus Sinaga, 2
Konfirmasi Positif, Kelurahan Siogungogung, Dusun Tano Ponggol, 1 Konfirmasi
Positif, Desa Lumbansuhisuhi Toruan, Lumban Sinaga, 1 Konfirmasi Positif, Desa
Pardomuan Nauli, Dusun Tahuan, 2 Konfirmasi Positif, Desa Pardugul, Dusun
Pardugul, 1 Konfirmasi Positif, Desa Parsaoran I, Dusun Parsaoran I, 1
Konfirmasi Positif, Desa Rianiate, Dusun Pintubatu, 1 Konfirmasi Positif, Desa
Saitnihuta, Dusun Saitnihuta, 1 Konfirmasi Positif, Desa Siopat Sosor, Dusun
Siopat Sosor, 1 Konfirmasi Positif; dan Desa Siopat Sosor, Dusun Simanampang, 1
Konfirmasi Positif.
Kecamatan Palipi: Desa Simbolon Purba, Simpang Tamba, 1
Konfirmasi Positif
Kecamatan Nainggolan: Desa Sirumahombar, Dusun Sirumahombar,
1 Konfirmasi Positif, Desa Sipinggan, Dusun Banjar Tongatonga, 2 Konfirmasi
Positif; dan Desa Sipinggan Lumban Siantar, Dusun Sipinggan Lumban Siantar, 2
Konfirmasi Positif.
Kecamatan Harian: Dusun Bahal Nageduk, 1 Konfirmasi Positif,
Dusun Lumban Tongatonga, 1 Konfirmasi Positif; dan Desa Hariara Pintu, Dusun
Bongbong, 2 Konfirmasi Positif.
5. Kecamatan Sianjurmulamula: Desa Aek Sipitu Dai, Dusun
Lumban Sihole, 1 Konfirmasi Positif, Desa Habeahan Naburahan, Dusun Habeahan, 1
Konfirmasi Positif; dan Desa Singkam, Dusun Singkam, 1 Konfirmasi Positif.
6. Kecamatan Simanindo: Desa Pardomuan, Dusun Pardomuan, 1
Konfirmasi Positif, Desa Pardomuan, Dusun Batu Poning, 2 Konfirmasi Positif, Desa
Pardomuan, Dusun Parsambilan, 6 Konfirmasi Positif. Desa Sangkal, Dusun Sangkal, 2 Konfirmasi
Positif; dan Desa Ambarita, Dusun Huta Lumban Tapian, 1 Konfirmasi Positif.
Catatan: 1. Semua desa selain dari desa di atas berada pada
zona hijau, 2. Penentuan zona mengacu pada Instruksi Mendagri Nomor 12 Tahun
2021 yaitu: (a) 0 rumah dengan konfirmasi positif (hijau); (b) 1-2 rumah ada
konfirmasi positif selama tujuh hari terakhir (zona kuning); (c) 3-5 rumah ada
konfirmasi positif tujuh hari terkahir (oranye); dan (d) lebih daripada 5 rumah
ada konfirmasi positif selama tujuh hari terakhr (zona merah). (tum)