KOTA BEKASI WAHANANEWS.CO, Guna mengantisipasi
minat masyarakat yang semakin tinggi untuk menyekolahkan anaknya di SMAN 4 Kota
Bekasi, Pemerintah Kota Bekasi akan membangun Ruang Kelas Baru dengan bangunan
tiga lantai. "Ruang Kelas Baru (RKB) ini rencananya akan dibangun 3 lantai dan
lantai dasar digunakan sebagai tempat parkir," Kata Dra. Hj. SUMARTINI, M.M, Kepala
Sekolah SMAN 4 Kota Bekasi, di Jl. Cemara Permai Perumahan Harapan Jaya Bekasi
Utara, Selasa (3/9/2019)
Baca Juga:
Pj Wali Kota Bekasi Resmikan Taman di Perwira Bekasi Utara
Ditambahkan Sumartini, animo
masyarakat di
lingkungan sekolah SMAN 4 Kota Bekasi untuk menyekolahkan anaknya semakin
tinggi tiap tahunnya. "Keluarga besar SMAN 4 sangat
berterima kasih kepada Wali Kota Bekasi atas penambahan ruang kelas dan penataan parkir sekolah kami," katanya.
Terkait aksi penolakan
pembangunan RKB oleh sebagian masyarakat sekitar, Hj Sumartini berharap agar
masyarakat jangan terlalu khawatir, sebab sarana tempat perparkiran yang selama ini dikelola masyarakat sekitar,
tetap ada dan tidak hilang, dan pengelolan parkir nantinya akan tetap bisa
dilakukan masyarakat sekitar, kata Sumartini.
Baca Juga:
Kroscek Pembangunan Polder Air, Pj Wali Kota Bekasi Harap Pengerjaan Cepat Selesai
Sumartini berharap, agar
pembangunan RKB ini bisa segera dilaksanakan, sebab sangat dibutuhkan
untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. "Polemik pengelolaan lahan parkir agar
dicarikan jalan damai dengan pemerintah kota Bekasi, kami hanya pengguna tidak bisa
ikut campur dalam pengelolan lahan parkir, pihak sekolah tidak ada urusan terkait
hal tersebut. Kami berharap agar kendala perparkiran dapat
dibicarakan dengan baik-baik dengan berbagai pihak lainnya guna mencarikan
solusi terbaik" tegas Sumartini.
SMAN 4 kota Bekasi selama ini selalu berupaya
untuk menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan masyarakat sekitar.
Pertumbuhan penduduk di Bekasi Utara cukup tinggi dan animo masyarakat untuk
menyekolahkan anaknya cukup tinggi setiap tahunnya.
Disebutkan Sumartini, Sesuai
dengan kebijakan pemerintah terkait penerimaan siswa baru yang menggunakan
sistim zonasi masyarakat menghendaki agar anaknya dapat tertampung semua. Hal
itu jelas tidak dimungkinkan karena keterbatasan sarana dan prasarana
pendukung. Sebab itulah dengan adanya kebijakan pemerintah kota bekasi yang
menggelontorkan anggarannya untuk pembangunan ruang kelas baru dan aula
tersebut, kami merasa senang dan sangat
bersyukur, ujarnya.
Dari informasi yang dihimpun, untuk kegiatan jasa
konstruksi Pembangunan RKB dan Aula serta Penataan Parkir akan dikerjakan oleh
rekanan CV Libra Abadi dengan nilai kontrak kerja Rp 2, 7 miliar lebih yang
bersumber dari dana APBD kota Bekasi tahun 2019. Pihak sekolah pun menuturkan
bahwa pihak rekanan sudah mengemukakan rencana kegiatan proyek tersebut dan
mudah mudahan dapat melaksanakan kegiatan dengan baik dan benar sehingga
pemanfaatan sarana pendidikan yang baru di SMAN dapat segera dirasakan
masyarakat. (MEHA)