WahanaNews.co |Bhabinkamtibmas Polsek Kebon Jeruk Polres Metro Jakarta Barat melakukan pengecekan by name by address warganya yang terpapar Covid-19.
Baca Juga:
Bhabinkamtibmas Polres Padangsidimpuan Sukses Mediasi Pertengkaran Warga di Batunadua
Dari hasil pengecekan tersebut Aiptu Suratmin selaku Bhabinkamtibmas Kedoya Selatan mendapati ada 4 warganya di Jalan Surya Permata Rt. 015/01 Kedoya Selatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat sedang menjalani isolasi mandiri.
Baca Juga:
Patriotisme Berkobar: Kolaborasi Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam Latihan Paskibraka Menyambut HUT RI ke-79
Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R. Manurung menjelaskan setiap harinya selama masa pandemi Covid-19 melalui Bhabinkamtibmas pihaknya melakukan pendataan terhadap warga yang sedang menjalani isolasi mandiri. "Kami memberikan bantuan baik berupa sembako maupun multivitamin," ujarnya saat dimintai konfirmasi, Rabu, (16/6/2021).
"Kami menghimbau kepada masyarakat agar jangan lengah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, dimana saat ini angka kasus positif Covid-19 di Jakarta mengalami peningkatan yang sangat signifikan," ucap R. Manurung. (JP)