WahanaNews.co
I Persiapan
Deklarasi Perkumpulan Sinar Pelita Negeri (SPN) dan Yayasan Gema Pelita Negeri (GPN)
di Solo Raya terus dimatangkan.Acara
deklarasi direncanakan akan dilaksanakan pada hari Minggu, 27 Juni 2021 di Solo.
Baca Juga:
Jelang Penerimaan Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah, KPU Sibolga Gelar Rakor Persiapan
Ketua
Umum SPN adalah Edward Simanungkalit dan Ketua Umum Yayasan GPN Lenny Herlina.
"Setelah
melakukan perjalanan panjang dari Jakarta dengan naik kereta api, tim tiba di
Solo pada Jumat (26/03/2021) sore. Langsung ke tempat acara di Solobro Resto, disana
sudah ada berkumpul teman-teman dari kawasan Solo Raya, yang terdiri dari 1
Kota Madya dan 6 Kabupaten," kata Edward.
Baca Juga:
Patroli Dialogis Polres Tanah Karo dalam Persiapan Pilkada Kabupaten Karo Tahun 2024
Ia
menjelaskan acara pada Jumat malam itu merupakan acara persiapan untuk
Deklarasi SPN dan GPN yang direncanakan pada Minggu, 27 Juni 2021. Disana
dibicarakan mulai dari sejarah berdirinya SPN dan GPN disertai Visi-Misinya dan
pelaksanaannya di lapangan.
"Ini
merupakan tambahan saja dari penjelasan lewat Voice Note sebelumnya, adapun
acara yang direncanakan akan diadakan Juni nanti merupakan hari pelantikan
mereka sekaligus deklarasi kehadiran SPN & GPN di Solo Raya," tambanya.
Esok
harinya, (27/03/2021) dilanjutkan dengan pembahasan soal organ baru bernama
PAGAR (Patriot Ganjar Pranowo) di Hotel Lampion. Kemudian dilanjutkan lagi
dengan pertemuan Penasehat GPN di Resto Diamond. Setelah itu Tim DPP SPN &
GPN pun kembali ke Jakarta. (tum)