WahanaNews.co | Tim pemenangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Samosir Vandiko Timotius Gultom - Martua Sitanggang (VANTAS) mengundang para jurnalis yang bertugas di Kabupaten Samosir dalam temu pers yang dilaksanakan di posko Vantas desa Sialanguan Kecamatan Pangururan senin, (21/12/2020).Tim pemenangan yang pada temu pers ini dihadiri pihak marga marga pendukung dan masyarakat.Tampak hadir dikegiatan temu pers ketua tim pemenangan Pahala Tua Simbolon, ketua umum Gultom sedunia Alboin gultom, perwakilan Raja Sitempang, Raja Naibaho Sitindaon, Simbolon Suhut Ni Huta, Pandiangan.Kegiatan temu pers dalam rangka ucapan terimakasih tim pemenangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih kepada berbagai pihak atas terlaksananya pilkada Samosir yang berjalan sukses aman dan terkendali.Khususnya kepada para awak media cetak, online dan televisi tim pemengan mengucapkan rasa terimakasih atas bantunnya yang turut serta menjaga dan mensukseskan pilkada dengan berita berita yang menyejukkan.Richard Naibaho yang menjabat Sekretaris Jenderal Raja Naibaho se indonesia dalam temu pers ini menyampaikan ucapan terimkasih ketua Umum Raja Naibaho, dimana Pilkada Kabupaten Samosir dapat berjalan dengan aman."Saya melalui Ketua Umum Raja Naibaho menyampaikan terimakasih ke semua pihak dimana pilkada Samosir dapat berlangsung dengan sukses. Kalah menang dalam suatu pertarungan itu adalah hal yang biasa, dimana disetiap pertarungan akan ada pemenang nya", jelas Richard kepada wahananews.Untuk itu mari kita semua menjaga agar kiranya pesta demokrasi yang baru usai agar sama sama kita menjaga kenyamana Kabupaten Samosir.Harapan kami kiranya, hingga hari pelantikan Bupati dan wakil Bupati terpilih Vandiko Gultom Martua Sitanggang Kabupaten Samosir tetap aman dan terkendali.Dan juga buat rekan pers kami juga mengharapkan kerjasama nya agar kiranya kabupaten kita tetap terjaga, dan tetaplah menjadi sosial kontrol dipemerintahan ini", tambah Richard Naibaho. (JP)