WahanaNews.co | Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa
(TMMD) ke-111 Kodim 0212/Tapanuli Selatan (TS) Tahun 2021 resmi ditutup oleh
Danrem 023/Kawal Samudera (KS), Kolonel Inf. Febriel Buyung Sikumbang SH, MH, di
aula Sarasi, lantai III kantor Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (14/07/2021).
Baca Juga:
Sambut Hari Jadi Kabupaten Tapsel ke 72 Tahun 2022, Bupati Lepas 700 Peserta Fun Bike
Acara penutupan TMMD ke-111 dirangkai dengan penandatanganan
dan penyerahan berita acara komandan Satgas TMMD Kodim 0212/TS, Letkol Inf Rooy
Chandra Sihombing, SIP, kepada Bupati Tapanuli Selatan, H Dolly Pasaribu, SPt
MM dan disaksikan Danrem 023/KS.
Bupati Tapanuli Selatan, H Dolly Pasaribu dalam sambutannya
mengucapkan terimakasih kepada TNI khususnya Kodim 0212/TS di bawah
kepemimpinan Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, SIP, yang telah mengupayakan
agar Desa Siuhom, Kecamatan Angkola Barat, menjadi lokasi TMMD ke-111 Tahun
2021.
Baca Juga:
Rayakan HUT Ke-63 Pemuda Pancasila, Bung Amin Undang Bupati Tapsel ke Pantai Muara Upu
"Sebab, sudah cukup lama masyarakat mendambakan akses
jalan di Desa Siuhom maupun Kelurahan Sangkunur yang menjadi tujuan tahun ini,
perlu dipahami semua pihak lokasi ini merupakan kawasan hutan produksi terbatas
(HPT), sehingga kita harus sangat hati-hati dalam membangun wilayah yang berada
dalam kawasan hutan tersebut," ujar Bupati