WahanaNews-Sumut | H. Rizky Yunanda Sitepu, S.TP, MP menghadiri North Sumatera Investment Business Forum (NSIBF) 2021 di Hotel Santika Premiere Dyandra Medan, Jumat (26/11/2021).
North Sumatera Investment Business Forum sendiri diisi oleh beberapa kegiatan, diantaranya promosi potensi dan peluang investasi Sumatera Utara, market sounding proyek infrastruktur/kawasan investasi strategis, dan talkshow pengelola infrastruktur/kawasan investasi strategis.
Baca Juga:
Polres Simalungun Berhasil Meringkus Pelaku Judi Online di Raya Kahean, Simalungun, Berkat Informasi Masyarakat
North Sumatera Investment Business Forum yang mengusung tema “Memajukan dan Mengembangkan Kawasan dalam rangka Mendukung Cipta Kerja di Sumatera Utara” ini sendiri merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan KIM Investment Expo 2021 yang berlangsung selama tiga hari, 25-27 November 2021.
PT Kawasan Industri Medan (KIM) bersinergi dengan Balai Pustaka (Persero) menyelenggarakan KIM Investment Expo (KIE) 2021 di area KIM tahap 4 Kabupaten Deliserdang.
Rangkaian kegiatan KIM Investment Expo 2021 ini, diawali dengan peresmian Fasilitas Pengolahan Limbah Terpadu (FPLT) Adhi Karya, dengan disaksikan Presiden Joko Widodo via video konferensi.
Baca Juga:
Kebakaran Tujuh Rumah di Parapat bermula dari lantai dua rumah makan ayam geprek
Berikutnya, digelar North Sumatra Business & Investment Forum, Business Matching, Pameran Produk, Jasa Dan Investasi, Seminar Investasi dan Pariwisata, Factory Visit, Fun Golf serta bazaar kuliner dan kerajinan. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan secara online dan offline dengan mengikuti protokol kesehatan. [rum]