Menanggapi aspirasi tersebut, pihak Forkopimcam Medan Denai menyatakan dukungan penuh. Sebagai langkah konkret, peran 11 Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) di wilayah tersebut akan kembali diperkuat. Poskamling diharapkan menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) secara swadaya dan terintegrasi.
Kegiatan ini ditutup dengan kesepahaman bahwa keamanan lingkungan hanya dapat terwujud melalui sinergi yang solid antara Polri, pemerintah daerah, dan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Dengan kolaborasi ini, optimisme untuk mengubah wajah Jermal menjadi kawasan yang bersih dari narkoba kian menguat.
Baca Juga:
Pererat Kekompakan dan Kerjasama, Kapolrestabes Medan Silaturahmi ke Kantor MUI
[Redaktur:Dedi]