WahanaNews-Sumut | Joko Harapenta (23) Warga Dusun IV Telko Desa Panah Tambunan, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat ditangkap anggota unit Reskrim Polsek Salapian, Rabu (12/1/2022) .
Pasalnya, Joko diamankan karena kedapatan mengedar sabu-sabu di Pante Rambung Merah di Dusun Lau Kambing Desa Ujung Teran, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat.
Baca Juga:
WG Pelaku Pencabulan Terhadap Pelajar Berhasil Diringkus di Dolok Silau
Dari hasil penangkapan tersebut petugas mendapatkan barang bukti jenis sabu-sabu seberat 53.65 Gram, satu Hp dan timbang elektrik yang digunakan pelaku untuk menimbang sabu.
Kapolsek Salapian, AKP B. Ginting mengatakan penangkapan pelaku berdasarkan adanya informasi dari masyarakat tentang adanya peredaran narkotika jenis sabu di Pante Rambung Merah Dusun Lau Kambing Desa Ujung Teran, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat.
"Atas laporan tersebut kita lakukan penyelidikan dan berhasil menangkap dengan sejumlah barang bukti, selanjutnya pelaku menjalani Proses Hukum guna mempertanggung jawabkan perbuatannya," terang Kapolsek. [rum]