Sehingga seluruh pihak harus berperan aktif dalam
memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Baca Juga:
Rilis Akhir Tahun, Polri Ungkap Sita 590 Ton Narkoba Senilai Rp41 Triliun
"Saya harapkan elemen masyarakat juga harus membantu peran
Polres Samosir dalam menciptakan rasa aman di masyarakat," harapnya.
Kedepan, sambungnya, melalui dana hibah dan Badan Narkotika
Kabupaten (BNK) Samosir, DPRD akan mendorong agar digencarkan sosialisasi
pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN),
ke sekolah-sekolah.
Baca Juga:
Sepanjang 2025, Berikut Deretan Artis Tersandung Kasus narkoba
"Kita akan bekerjasama memberantas narkoba di Kabupaten
Samosir dan menyarankan agar Komisi I DPRD dan BNK agar bersama Polres Samosir
melakukan sosialisasi kepada pemuda dan pelajar tentang bahaya narkoba. Tahun
depan kita akan rekomendasikan agar ditampung dana/anggaran untuk sosialisasi
ini," tuturnya.