WahanaNews.co I DPRD Samosir rapat paripurna pengambilan
keputusan bersama atas Ranperda Kabupaten Samosir tentang Pertanggungjawaban pelaksanaan
APBD T.A 2020 dan Ranperda tentang perubahan Perda Nomor 8 Tahun 2016 tentang
Pembentukan Perangkat Daerah.
Baca Juga:
Bupati Samosir Panen Bawang Merah Dengan Kelompok Tani Bersama
Rapat dihadiri Pimpinan dan anggota DPRD Kab. Samosir,
Bupati Samosir, Unsur Forkopimda, Kepala
OPD dan Insan Pers, diruang rapat paripurna, Rabu, (14/07/2021).
Sebelum membuka acara rapat paripurna, Ketua DPRD Kab. Samosir selaku pimpinan rapat
mengajak peserta rapat untuk sejenak berdoa untuk kebaikan bangsa dalam
menghadapi pandemi Covid 19 dan kepada para tenaga kesehatan agar diberikan
semangat dan kekuatan dalam melayani pasien covid-19 dan semoga pandemi ini
segera berakhir.
Baca Juga:
Bupati Samosir Salurkan Bantuan Pangan Kepada 1.338 Keluaga
Selanjutnya mempersilahkan para juru bicara Fraksi-fraksi
untuk menyampaikan pendapat akhir fraksinya, penyampaian pendapat akhir
fraksi-fraksi diawali oleh Fraksi PKB dibacakan oleh Noni Sulvia, S, S.Pd,
Fraksi PDI-P dibacakan oleh Dra. Sorta Ertaty Siahaan, Fraksi Golkar
dibacakan oleh Parluhutan Sinaga dan Fraksi Gabungan dibacakan oleh Saurtua
Silalahi, ST.